Vets for a Better Life
Center for Indonesian Veterinary Analytical Studies
Tuesday, 19 March 2024
Registrasi

Webinar Covid-19: Panggilan untuk Memulihkan Keseimbangan Manusia, Biodiversitas dan Lingkungan

Selasa, 10 Agustus 2021

Oleh: Nofita Nurbiyanti

 

Bogor, Jawa Barat - Center for Indonesian Veterinary Analytical Studies (CIVAS) bekerjasama dengan Asosiasi Dokter Hewan Satwa Liar, Aquatik dan Hewan Eksotik Indonesia (ASLIQEWAN) telah menyelenggarakan Webinar dengan tema: “Covid-19: Panggilan untuk Memulihkan Keseimbangan Manusia, Biodiversitas dan Lingkungan” dan subtema “Intervensi One Health dalam Menjaga Keseimbangan Hubungan Manusia, Biodiversitas dan Lingkungan untuk Mencegah Muncul dan Menyebarnya Pandemi Berikutnya”.

Foto 1

Acara ini dilakukan secara daring dan luring di The Sahira Hotel, Jalan Ahmad Yani II Kota Bogor pada 7 Agustus 2021 jam 09.00-12.30 WIB. Tujuan webinar untuk mengangkat dan memperkenalkan isu ini ke masyarakat dan kolega lain yang lebih luas. Antusias para pemerhati untuk hadir dan berpartisipasi pada webinar ini dapat terlihat dari jumlah peserta yang mencapai 430 orang dengan mayoritas dari para kolega dokter hewan yang berasal dari berbagai daerah, mahasiswa, masyarakat umum, dan lain sebagainya.

Foto 2

Sambutan acara Webinar disampaikan oleh Drh Tri Satya Putri Naipospos MPhil PhD selaku Ketua Badan Pengurus CIVAS dan juga Drh Huda S Darusman MSi PhD selaku Ketua ASLIQEWAN yang menyampaikan pentingnya isu ini untuk diketahui guna bersama-sama menjaga keseimbangan alam dan biodiversitas untuk mencegah muncul dan menyebarnya pandemi selanjutnya.

Foto 3

Webinar ini dimoderatori oleh Drh Pebi Purwo Suseno. Adapun pembicara utama dan presentasinya pada webinar Covid-19 dapat di download pada link di bawah ini:

  1. Dr Drh Joko Pamungkas MSc, peneliti dari PSSP FKH IPB dengan topik “Peran Surveilans Patogen pada Satwa Liar dalam Deteksi Dini Penyakit Zoonosis atau Berpotensi Pandemi
  2. Dr Drh R Taufiq Purna Nugraha MSi, peneliti dari LIPI dengan topik “Perdagangan Satwa Liar dan Resiko Zoonosis
  3. Drh Huda S Darusman MSi PhD selaku Ketua ASLIQEWAN dengan topik “Dokter Hewan Satwa Liar dan Zoonosis

Saksikan langsung webinar dan dapat didownload juga agenda acara dan biodata pembicara.

Materi video yang ditayangkan dapat dilihat langsung: Video Intro

dan Video Covid-19.

Baca juga: FGD Seri 1 dan FGD Seri 2 Covid-19: Panggilan untuk Memulihkan Keseimbangan Manusia, Biodiversitas dan Lingkungan.

Selain itu baca juga: Issue Brief Covid-19: Panggilan untuk Memulihkan Keseimbangan Manusia, Biodiversitas dan Lingkungan.

Tayangan live streaming dapat dilihat pada link YouTube.

Poster

Tinggalkan Balasan

Anda harus masuk log untuk mengirim sebuah komentar.

Webinar Covid-19: Panggilan untuk Memulihkan Keseimbangan Manusia, Biodiversitas dan Lingkungan

by Civas time to read: 1 min
0